Kumpulan Doa Harian Lengkap dengan Arti dan Tulisan Latin

17 Agustus 2022, 06:10 WIB
Doa Berpergian, Lengkap Latin, Arab, dan Artinya dalam Bahasa Indonesia. /Pixabay.com/@josealbafotos

BERITA SLEMAN - Doa hendaknya kita panjatkan setiap hari, meski kita tidak harus percaya bahwa dengan berdoa semuanya akan selesai secara tiba-tiba.

Tapi ketahuilah, bahwa dengan berdoa kepada Allah bisa menunjukan bahwa masih ada keimanan dalam diri seorang hamba.

Sebagai seorang muslim dan juga mu’min kita hendaknya meminta pertolongan dan perlindungan kepada Allah SWT. 

Baca Juga: Polisi Diminta Tegas dan Transparan Menangani Kasus Tabrak Lari di Sampang, Suami: Kami Minta Kasus Ditangani

Dari berbagai hal yang dapat mencelakakan kita. 

Doa merupakan senjata seorang hamba yang dapat mengubah takdir Allah SWT.

Sesuai dengan hadist Nabi Muhammad SAW, yang berbunyi:

Baca Juga: Pencurian Coklat di Alfamart Berakhir Damai: Ibu M Memiliki Kebiasan Unik

Bismillahirrahmanirrahim. Alhamdulillahilladzi ahyaanaa ba'da maa amaatanaa wa ilaihin nushur. 

Artinya: “Segala puji bagi Allah yang telah menghidupkan kami setelah Dia 'mematikan' kami, dan kepada-Nyalah kami dikembalikan.”

Hari yang baik hendaknya diawali dengan berdoa, bahkan ketika bangun tidur, Rasulullah menganjurkan umatnya untuk senantiasa berdoa, berikut adalah doa ketika bangun tidur

Baca Juga: Seorang Pria Tewas di Tempat Akibat Kecelakaan Maut di Perlintasan KRL Stasiun Pesing

Adapun ketika menjelang pagi hari, kita awali dengan berdoa. 

Supaya kegiatan kita dibuka dengan mengingat dan meminta pertolongan-Nya. Berikut adalah doa yang dapat dibaca ketika waktu pagi:

أَصْبَحْنَا وَأَصْبَحَ الملْكُ للهِ، وَالحَمْدُ للهِ، لَا إِلَهَ إِلَّا اللهُ وَحْدَهُ لَا شَرِيْكَ لَهُ لَهُ الملْكُ وَلَهُ الحَمْدُ وَهُوَ عَلَى كُلِّ شَيْء قَدِيْرٌ، رَبِّ أَسْأَلُكَ خَيْرَ مَا فِي هَذِهِ اللَّيْلَةِ وَخَيْرَ مَا بَعْدَهَا وَأَعُوْذُ بِكَ مِنْ شَرِّ مَا فِي هَذِهِ اللَيْلَةِ وَشَرِّ مَا بَعْدَهَا، رَبِّ أَعُوذُ بِكَ مِنَ الكَسْلِ وَسُوْءِ الكِبَرِ، أَعُوذُ بِكَ مِنْ عَذَابٍ فِي النَّارِ وَعَذَابٍ فِي القَبْرِ

Baca Juga: Waspadai Pelecehan pada Anak dengan Beberapa Tips Berikut

Ashbahnā wa ashbahal mulku lillāhi wal hamdu lillāhi, lā ilāha illallāhu wahdahū lā syarīka lahu, lahul mulku walahul hamdu wa huwa ‘alā kulli syai‘in qadīr. Rabbi, as’aluka khaira mā fī hādzihil lailata wa khaira mā ba‘dahā, wa a‘ūdzu bika min syarri mā fī hādzihil lailata wa khaira mā ba‘dahā. Rabbi, a‘ūdzu bika minal kasli wa sū’il kibari. A‘ūdzu bika min ‘adzābin fin nāri wa ‘adzābin dil qabri.

Artinya: “Kami dan kuasa Allah berpagi hari. Segala puji bagi Allah. Tiada tuhan selain Allah yang Maha Esa, tiada sekutu bagi-Nya. Bagi-Nya segala kuasa dan puji. Dia kuasa atas segala sesuatu. Tuhanku, aku memohon kepada-Mu kebaikan malam ini dan malam sesudahnya. Aku memohon perlindungan-Mu kejahatan malam ini dan malam sesudahnya. Tuhanku, aku memohon perlindungan-Mu dari kemalasan dan kedaifan masa tua. Aku memohon perlindungan-Mu dari siksa neraka dan siksa kubur,” (Lihat Imam An-Nawawi, Al-Adzkar, [Damaskus: Darul Mallah, 1971 M/1391 H], halaman 64).

Baca Juga: Drama Baru Yook Sung Jae 'Golden Spoon' Kisah Seorang Anak Miskin yang Ingin Mengubah Nasib

Ketika ingin berpergian dan mengendarai kendaraan, baik kendaraan darat, laut, dan udara. Islam menganjurkan kepada para pemeluknya untuk senantiasa berdoa, berikut adalah doa naik kendaraan darat.

Doa ini merupakan potongan ayat  Quran surah Az-Zukhruf ayat 12-14, yang berbunyi:

Subhanallazi sakhorolana hadza wa ma kunna lahu muqrinin, wa innaa ilaa robbinaa lamunqolibuun. 

Baca Juga: Telegram Premium Resmi Diluncurkan: Rasakan Sensasi Premium dalam Setiap Ketukannya

Artinya: "Maha suci Allah yang memudahkan ini (kendaraan) bagi kami dan tiada kami mempersekutukan bagi-Nya, dan sesungguhnya kami akan kembali kepada Tuhan kami.”

Lalu ketika ingin berpergian dengan menggunakan kendaraan laut, hendaknya kita membaca doa:

Bismillaahi majreha wa mursaahaa inna robbii laghofuurur rohiim.

Baca Juga: Berbagai Kandungan Nutrisi dalam Alpukat: Mengandung 20 Vitamin yang Berguna bagi Tubuh

Doa ini juga merupakan potongan ayat dari Quran surah Hud ayat 41 yang artinya:

“Dengan nama Allah yang menjalankan kendaraan ini berlayar dan berlabuh. Sesungguhnya Tuhanku benar-benar Maha Pengampun lagi Maha Penyayang”.

Lalu doa yang terakhir adalah doa ketika kita dihadapkan pada suatu perkara atau permasalahan.

Baca Juga: Pencurian Coklat di Alfamart Menarik Perhatian Arief Muhammad: Benar-benar Abuse of Power

Islam mengajarkan doa berikut agar urusan kita dapat dimudahkan oleh Allah SWT.

Awali kegiatan dengan mengingat Allah SWT walaupun tak sempat berdoa, maka usahakan untuk memulainya dengan mengucapkan basmalah dan mengakhirinya dengan Hamdalah.

Ini merupakan bentuk rasa syukur seorang hamba kepada Tuhannya karena sudah diberikan nikmat yang tiada tara.***

Editor: Nidaul Fauziah

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler