Olimpiade Tokyo 2020: Dua Wakil Indonesia Menang di Laga Pertama Cabor Badminton

- 24 Juli 2021, 09:59 WIB
Dua wakil Indonesia Greysia Polii/Apriani Rahayu dan Jonatan Cristie berhasil meraih kemenangan di cabor badminton Olimpiade Tokyo 2020.
Dua wakil Indonesia Greysia Polii/Apriani Rahayu dan Jonatan Cristie berhasil meraih kemenangan di cabor badminton Olimpiade Tokyo 2020. /PIXABAY/lancegfx

BERITA SLEMAN - Dua wakil Indonesia Greysia Polii dan Apriani Rahayu serta Jonatan Christie berhasil meraih kemenangan di cabor badminton Olimpiade Tokyo 2020.

Ganda putri terbaik Indonesia, Greysia Polii dan Apriyani Rahayu berhasil menang dalam dua game langsung atas wakil Malaysia Chow Mei Kuan/Lee Meng Yean 21-14, 21-17.

Kedua pasangan tergabung di grup A bersama wakil Jepang dan wakil Inggris.

Permainan berjalan cukup menarik, namun pasangan Indonesia mampu mendikte permainan sehingga mampu merebut game 1 dengan cukup mudah 21-14.

Baca Juga: Jadwal Indosiar Hari Ini 24 Juli 2021: Badminton Olimpiade Tokyo 2020 dan Bayern vs Ajax Tayang Hari Ini!

Game kedua, pasangan Malaysia berusaha tampil menekan. Mereka bahkan mampu unggul di angka 10-9. Namun pengalaman Greysia dan Apriani mampu menuntaskan permainan dengan skor 21-17.

Hasil ini membuat Greysia dan Apriani sementara waktu berada di puncak klasemen grup A.

Pada tungal putra, Jonatan Christie mampu tumbangkan wakil dari kontingen atlet pengungsi, Aram Mahmoud dua game langsung 21-8, 21-14.

Game pertama praktis menjadi milik Jojo. Serangan mematikan periah medali emas Asian Games 2018 membuat Aram tak berkutik. 

Halaman:

Editor: Muhammad Suria


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah