BST Rp 300 Ribu Berhenti Cair Setelah April 2021, Masyarakat Masih Bisa Dapat Bansos BPNT dengan Cara Ini

- 13 April 2021, 13:00 WIB
Bansos BST Kemensos Rp300 ribu tidak akan diperpanjang.
Bansos BST Kemensos Rp300 ribu tidak akan diperpanjang. /Instagram.com/@kemensosri

BERITA SLEMAN Kementerian Sosial (Kemensos) tidak akan memperpanjang Bantuan Sosial Tunai atau BST Rp300 ribu setelah penyaluran bulan April 2021 karena tidak adanya anggaran untuk kelanjutan BST.

Tentunya banyak masyarakat yang menyayangkan BST tidak diperpanjang, wajar saja  karena BST sangat terasa manfaatnya untuk membantu membiayai kehidupan masyarakat yang ekonominya belum pulih karena pandemi Covid-19.

BST hanyalah salah satu  bantuan yang menjadi sarana membantu masyarakat terdampak pandemi. Selain BST masih ada sejumlah bantuan yang masih berlanjut seperti Kartu Prakerja, subsidi listrik, bantuan langsung Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM), dan sebagainya.

Baca Juga: Bansos Tunai Rp 300 Ribu Cair Lagi, Siapkan 3 Berkas Ini dan Cek Online BST di link dtks.kemensos.go.id

Menurut Mensos Tri Rismaharini, tetap bergulirnya bantuan ini menunjukkan dukungan pemerintah terhadap masyarakat terdampak pandemi terus berlanjut, meski program BST berakhir di April 2021.

Meskipun demikian, masyarakat yang tidak mampu secara ekonomi masih memiliki peluang untuk mendapatkan bantuan dari Kemensos dengan cara melaporkan diri ke perangkat pemerintah daerah untuk mendapatkan bantuan sosial.

Pemerintah daerah yang dimaksud seperti dinas sosial, kelurahan/desa, maupun RT/RW setempat dimana masyarakat tinggal.

Masyarakat yang memang layak mendapatkan bantuan, bisa menjadi penerima Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) atau program bansos sembako dengan nominal Rp200 ribu, selisih Rp100 ribu dari program BST.

Baca Juga: Bansos BST Kemensos Rp 300 Ribu Cair di Kantor Pos, Cek Penerima di Link dtks.kemensos.go.id dengan KTP

Halaman:

Editor: Adestu Arianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah