Piala Dunia 2022 akan Segera Dihelat di Qatar Tahun Ini: Simak Jadwal Laga Perdananya

- 13 Agustus 2022, 15:42 WIB
Gelaran Piala Dunia Qatar 2022 ada perubahan jadwal
Gelaran Piala Dunia Qatar 2022 ada perubahan jadwal /Sportkeeda/

Dewan FIFA saat ini harus mengambil langkah persetujuan mengenai perubahan jadwal tersebut sebelum hitung mundur 100 hari yang dimulai pekan ini.

Sejumlah sumber terkait Piala Dunia mengatakan bahwa akan segera ada konfirmasi mengenai kabar perubahan ini.

Baca Juga: Hasil Piala AFF U-16 2022, Timnas Indonesia Unggul Atas Filipina

Sementara Federasi Sepak Bola Internasional (FIFA) dan penyelenggara Qatar sendiri saat ini menolak untuk berkomentar.

"Ada pembicaraan dan kesepakatan antara kedua tim masing-masing dan ada permintaan dari Conmebol, konfederasi Amerika Selatan," kata seorang sumber Piala Dunia kepada AFP.

Salah seorang sumber Piala Dunia itu diketahui tidak disebutkan namanya, mengingat belum ada keputusan resmi mengenai kabar tersebut.

Baca Juga: Selain Melatih Motorik Halus Anak, Lego juga Bisa Melatih Kerja Sama Tim. Simak Manfaat Lainnya

"Kami ingin mengikuti tradisi bahwa juara bertahan atau negara tuan rumah berlaga dalam pertandingan pembuka," katanya menambahkan.

Sejumlah sumber turnamen lainnya juga mengatakan kepada AFP terkait penonton yang sudah memiliki tiket pertandingan pada tanggal 21 November 2022 mendatang.

"Kesalahan apa pun akan ditangani sehingga dampaknya minimal,” kata sumber turnamen lainnya tersebut.

Halaman:

Editor: Nidaul Fauziah

Sumber: Pikiran Rakyat Bekasi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x