Profil Muhammad Lutfi, Menteri Perdagangan yang Tuai Kontroversi karena Rencana Impor Beras

- 22 Maret 2021, 11:05 WIB
Profil Muhammad Lutfi, Menteri Perdagangan yang Tuai Kontroversi karena Rencana Impor Beras
Profil Muhammad Lutfi, Menteri Perdagangan yang Tuai Kontroversi karena Rencana Impor Beras /Instagram.com/@kemendag

BERITA SLEMAN - Gaduh masalah impor beras, nama Muhammad Lutfi kini jadi sorotan. Polemik terkait kebijakan impor beras di tahun 2021 inipun bahkan tuai banyak pro dan kontra.

Dirinya bahkan menegaskan bahwa keputusan impor beras tidak akan menghancurkan Petani. 

Terkait isu tersebut, mulai banyak yang akhirnya penasaran akan profil dari Menteri Perdagangan (Mendag) yang ditunjuk Presiden Joko Widodo menggantikan Agus Supramto saat reshuffle Kabinet Indonesia Maju.

Baca Juga: Resep dan Cara Membuat Dendeng Balado Daging Sapi khas Padang yang Lezat dan Nikmat

Dilansir dari berbagai sumber, Muhammad Lutfi adalah seorang pengusaha sekaligus Menteri Indonesia. Putra dari pasangan Firdaus Wadjdi dari Minangkabau dan Suhartini yang berasal dari Kebumen, Jawa Tengah.

Dirinya lahir di Jakarta, 16 Agustus 1969. Muhammad Lutfi merupakan lulusan dari Purdue University, Indiana, Amerika Serikat tahun 1992.

Sebelumnya, Muhammad Lutfi adalah Duta Besar Indonesia untuk Amerika Serikat pada 14 September 2020 – 23 Desember 2020.

Lutfi telah menjabat sebagai Menteri Perdagangan sebanyak dua kali yaitu pada akhir kepemimpinan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono pada Kabinet Indonesia Bersatu II dari tanggal 14 Februari hingga 20 Oktober 2014, dan pada periode kedua kepemimpinan Presiden Joko Widodo pada Kabinet Indonesia Maju sejak tanggal 23 Desember 2020.

Baca Juga: Pengumuman Lolos Gelombang 15, Klik Link www.prakerja.go.id atau Lewat HP: Catat Cara Lengkapnya

Karir

Halaman:

Editor: Adestu Arianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x