Profil Fatimah Az Zahra: Istri Muda Ustad Abdul Somad, Santri di Pondok Pesantren Gontor

- 29 April 2021, 10:58 WIB
Ustaz Abdul Somad menikah dengan Fatimah Az Zahra.
Ustaz Abdul Somad menikah dengan Fatimah Az Zahra. /Instagram.com/@ustadzabdulsomad_official

BERITA SLEMAN - Kabar bahagia datang ustad Abdul Somad saat mengunggah foto dirinya di pelaminan bersama seorang gadis 19 tahun. UAS mengakhiri masa dudanya dengan menikahi Fatimah Az Zahra.

UAS mengunggah pernikahan keduanya tersebut pada Rabu 28 April sekitar pukul 16.30 WIB melalui akun Instagram pribadinya @ustadzabdulsomad_official.

Siapakah Fatimah Az Zahra? Bagaimana awal dia bertemu dengan UAS?

Baca Juga: 5 Alasan Insentif Kartu Prakerja Gagal Cair ke Rekening atau e-Wallet, Ini Penyebabnya

Istri muda pendakwah kondang ini bernama lengkap Fatimah Az Zahra Salim Barabud. Berasal dari Jombang, Jawa Timur.

Fatimah adalah putri Salim Sholeh Barabud, warga Perumahan Kepuh Permai di Desa Kepuhkembeng, Kecamatan Peterongan, Kabupaten Jombang, Jawa Timur.

Fatimah lahir di Jombang pada tanggal 1 Oktober 2001 atau berusia 19 tahun. Saat ini Fatimah tercatat sebagai santri di Pondok Modern Darussalam Gontor Putri, Jawa Timur.

Baca Juga: Kini Restoran di Dubai Boleh Membuka Tirai Selama Bulan Ramadhan

Keluarga Fatimah dikenal baik dan sering bersosialisasi bersama warga setempat. Mereka sudah tinggal di lingkungan perumahan Kepuh Permai sekitar tahun 1997.

Ayah dari Fatimah adalah mantan ketua RW periode pertama dan dikenal humoris dan senang mengobrol dengan tetangga.

Halaman:

Editor: Arfrian Rahmanta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah