8 Cara Menghemat Anggaran Makan Harian: Cek Untuk Mahasiswa dan Pekerja di Wilayah Rantauan

29 Januari 2023, 03:47 WIB
Makanan /Pixabay

 

BERITA SLEMAN - Makan sehari-hari merupakan kebutuhan yang tidak dapat terhindarkan dalam rutinitas masyarakat.

Hal tersebut berlaku bahkan dalam rutinitas ibadah puasa yang menempatkan untuk tidak makan selama beberapa waktu dalam sehari.

Namun hal tersebut tidak menjadikan biaya makan harian sebagain faktor yang tidak dapat dihemat.

Bahkan, terdapat cukup banyak cara yang dapat dilakukan untuk melakukan penghematan pada biaya makan harian.

 Baca Juga: 4 Cara Rumah Tangga Berhemat di Situasi Resesi Ekonomi

Melakukan Riset Harga Bahan Makanan

Rutinitas penghematan biaya makan harian dimulai dengan mengetahui dengan pasti harga-harga bahan pokok.

Kelengkapan produk dan lokasi penjualan juga dapat menjadi pertimbangan lanjutan untuk aspek ini.

 Baca Juga: 4 Tips Hemat Pengeluaran Listrik di Masa Resesi Ekonomi

Memasak Sendiri

Upayakan untuk memasak sendiri makanan yang akan dikonsumsi sebagai menu harian.

Salah satu anggaran makan harian terbesar adalah layanan masak dan jasa pengiriman dari outlet makanan siap saji.

 Baca Juga: 4 Alternatif Bisnis dari Rumah: Potensi Pendapatan Tambahan di Situasi Resesi Ekonomi

Memasak menu harian sendiri menjadi opsi terbaik bagi rencana penghematan ini.

Rutinitas memasak juga memungkinkan untuk mengatur porsi secara lebih leluasa.

Dengan begitu, sebuah menu dapat digunakan lebih dari satu kali jadwal makan.

 Baca Juga: 3 Alternatif Modal Usaha Karyawan: Solusi Bisnis di Tengah Isu Resesi 2023

Membagi Porsi Makan

Apabila terpaksa membeli makanan matang atau siap saji, upayakan untuk membeli dalam porsi besar.

Tujuannya adalah untuk membagi menu ke dalam beberapa bagian. Cara ini dapat efektif untuk kegiatan makan bersama atau menyimpan menu untuk makan malam.

 Baca Juga: 3 Manfaat Usaha Sampingan Bagi Karyawan: Solusi Strategis Berhadapan dengan Isu Resesi 2023

Makan di Tempat Tradisional

Apabila harus makan di luar rumah, pilihlah makanan dari layanan tradisional. Namun tetap utamakan faktor kebersihan dan kesehatan.

Pilihan tersebut akan lebih baik dari segi biaya. Pasalnya berbagai menu makanan di outlet modern menyertakan biaya pajak dan harga yang jauh lebih tinggi.

 Baca Juga: 3 Cara UMKM Menjangkau Pelanggan Baru dengan Digital Marketing: Solusi Bertahan di Tengah Resesi

Makan dengan Porsi Sederhana

Selain dari tujuan penghematan, makan dalam porsi dan menu sederhana juga baik untuk kesehatan.

Makan dalam porsi yang cukup sehingga tidak membebani metabolisme dan menyebabkan kantuk berlebih akibat kekenyangan.

 Baca Juga: 3 Rekomendasi Strategi Bisnis UMKM Berhadapan dengan Isu Resesi

Mengisi Jeda dengan Makanan Ringan

Penghematan bukan berarti mengurangi menu makan secara sporadis. Tetapi membagi kebutuhan secara proporsional.

Hal ini berlaku dalam pemenuhan gizi lain di luar makanan berat, termasuk buah dan cemilan.

 Baca Juga: 4 Sumber Daya Utama Bisnis UMKM: Solusi Tangguh Berhadapan dengan Resesi 2023

Mengisi perut dengan cemilan di antara waktu makan juga menjaga porsi makan tetap terkendali.

Pasalnya kondisi lambung tidak terlalu kosong dan membutuhkan asupan yang besar dalam satu kali jadwal makan.

Sisipkan buah, kacang-kacangan, dan serat dalam jeda antara makan. Hindari konsumsi tepung berlebih di antara waktu makan.

 Baca Juga: 4 Cara Pelaku Usaha Berhadapan dengan Resesi Ekonomi

Hindari Membeli Makanan yang Tidak Perlu

Pastikan hanya membeli menu makanan yang benar-benar memiliki manfaat bagi tubuh dan kesehatan.

Hindari makanan yang tidak memiliki tujuan jelas untuk dimasukkan ke dalam daftar menu. Selain tidak hemat, hal tersebut juga berbahaya bagi kesehatan.

 Baca Juga: Tips Berhadapan dengan Resesi di Kalangan Mahasiswa

Perhatikan Penawaran Produk

Berbagai layanan dan gerai juga sering menyediakan promo serta diskon produk makanan.

Manfaatkan kesempatan tersebut untuk mendapatkan produk terbaik sesuai kebutuhan. ***

Editor: Iqbal Maulana

Tags

Terkini

Terpopuler