Resep dan Cara Membuat Opor Daging Sajian Khas Hari Raya Idul Adha

19 Juli 2021, 19:05 WIB
Resep dan Cara Membuat Opor Daging Sajian Khas Hari Raya Idul Adha /pexel.com/christinavoinova

BERITA SLEMAN - Simak resep dan cara membuat opor daging rumahan dijamin lezat dan mudah sebagai sajian khas Idul Adha.

Daging kurban identik dengan Hari Raya Idul Adha. Jelas saja, sebab salah satu kegiatan di Idul Adha yakni memotong hewan kurban, baik sapi, kambing, ataupun unta.

Daging-daging tersebut bisa disajikan lewat berbagai macam hidangan seperti sate, rendang dan juga opor. Berikut resep membuat opor daging mudah dan lezat.

Baca Juga: Download Link Twibbon Idul Adha 2021, Bingkai Ucapan Merayakan Hari Raya Kurban 1442 H

Opor adalah salah satu makanan identik yang disajikan pada hari raya. Memasak opor tidak begitu rumit. Tidak juga dibutuhkan keahlian memasak profesional untuk bisa membuatnya.

Jika biasanya opor identik dengan daging ayam, kali ini opor juga bisa dibuat dengan daging sapi.

Bagi Anda yang ingin mencoba membuat opor dirumah dengan mengolah daging kurban tak perlu khawatir bila tak mengetahui resepnya. Berikut resep opor daging sapi rumahan mudah dan lezat.

Baca Juga: Resep Semur Ayam Kecap Bombay Pedas, Sajian Rumahan yang Pas Saat Musim Hujan dan Suasana Dingin

Bahan-bahan:

  • Daging sapi 
  • Santan 
  • Gula merah
  • Kecap
  • Garam
  • Penyedap rasa

Bumbu:

  • Ketumbar
  • Lada
  • Bawang merah
  • Bawang putih
  • Salam
  • Laos
  • Jahe

Cara membuat:

  1. Haluskan bumbu (kecuali salam dan laos)
  2. Sisir halus gula merah sesuai selera
  3. Groreng bumbu yang telah dihaluskan hingga wangi
  4. Masukan daging yang telah dipotong dadu/sesuai selera ke dalam bumbu
  5. Tambahkan garam dan gula secukupnya
  6. Masukan laos (yang sudah digeprek) dan salam 
  7. Masukan santan dan kecap
  8. Aduk sampai matang 
  9. Tambahkan penyedap rasa secukupnya
  10. Opor siap disajikan

Itulah resep memasak opor daging kurban rumahan yang mudah dan lezat sebagai sajian di Hari Raya Idul Adha.***

Editor: Muhammad Suria

Tags

Terkini

Terpopuler