9 Tips Menjaga Kesehatan Mental Salah Satunya dengan Cara Mencintai Diri Sendiri

17 Agustus 2022, 10:06 WIB
Kesehatan mental akan meningkat jika anda merasa bebas stres. /PEXELS/Andrea Piacquadio

BERITA SLEMAN - Kesehatan mental sama pentingnya dengan kesehatan fisik. 

Mental yang sehat  akan membuat pikiran menjadi positif sehingga tubuh akan berfungsi dengan baik secara emosional, psikologis,  dan sosial.

Kesehatan mental yang baik akan mempengaruhi cara berpikir, merasakan, dan berperilaku. 

Baca Juga: Lirik Lagu Sang Dewi Cover Lyodra Ginting Feat Andi Rianto, Trending 1 Youtube Music!

Jika mental sehat, otomatis akan membantu menentukan cara mengelola stres, berhubungan dengan orang lain, dan membuat sebuah pilihan. 

Mental yang buruk akan mempengaruhi produktivitas kerja dan kehidupan yang kita jalani. 

Untuk mengetahui hal-hal yang berkaitan dengan kondisi mental, yuk simak artikel di bawah ini.

Baca Juga: Kumpulan Doa Harian Lengkap dengan Arti dan Tulisan Latin

Kesehatan mental akan berdampak pada kesehatan fisik dan kehidupan sosial. 

Mental yang sehat terbukti bisa menurunkan risiko terkena penyakit kronis seperti stroke, diabetes, jantung, dan penyakit lambung akut. 

Selain itu, orang yang bermental sehat biasanya lebih mudah diajak berkomunikasi dan bergaul. 

Baca Juga: Jelang Peringatan HUT RI ke-77, Pemerintah Kabupaten Sleman Gelar Khitanan Massal Bersama 77 Anak

Apalagi jika mereka berada dalam lingkungan yang sehat, kesehatan mental pun akan semakin membaik. 

Ada beberapa gejala yang bisa dideteksi sejak awal jika kesehatan mental mulai terganggu. 

Gangguan kesehatan mental ini bisa disebabkan oleh berbagai faktor. 

Baca Juga: Simak 3 Tips di Bawah Ini untuk Meningkatkan Kesehatan Mental!

Selain faktor biologis, faktor psikologis seperti stres dan keadaan hati yang kurang baik juga berpengaruh besar dalam kesehatan mental.

Berikut ini beberapa tips yang bisa dilakukan untuk menjaga kesehatan mental yang Berita Sleman rangkum dari berbagai sumber. 

1. Berusaha selalu berpikiran positif dalam segala situasi dan kondisi;

2. Hargai diri sendiri, misalnya dengan tidak membandingkan diri sendiri dengan orang lain.;

3. Perlakukan dirimu seperti halnya memperlakukan orang lain yang disayangi;

Baca Juga: Simak Beberapa Makanan yang Bisa Mengurangi Masalah Kesehatan Mental di Bawah Ini!

4. Melakukan kesenangan/hobi adalah cara terbaik mengelola stres untuk diri sendiri, misalnya menulis buku harian, berjalan-jalan, dan berbincang.

5. Gaya hidup yang baik dan seimbang (makan sehat, olahraga rutin, tidur cukup, me time);

6. Syukuri segala yang hal dimiliki agar dapat menerima dan mencintai diri sendiri;

7. Kembangkan potensi yang dimiliki atau coba hal-hal baru yang belum pernah dilakukan;

8. Pelihara hubungan yang baik dengan orang lain;

9. Lakukan relaksasi dengan meditasi atau teknik mindfulness.***

Editor: Nidaul Fauziah

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler