6 Syarat Lolos DTKS DKI Jakarta, Lansia Bisa Dapat BLT Rp600 Ribu per Bulan: Daftar di dtks.jakarta.go.id

- 3 Februari 2022, 22:57 WIB
Ilustrasi: Daftar DTKS untuk warga DKI Jakarta di dtks.jakarta.go.id, jika terdaftar bisa dapat Rp600 ribu per bulan.
Ilustrasi: Daftar DTKS untuk warga DKI Jakarta di dtks.jakarta.go.id, jika terdaftar bisa dapat Rp600 ribu per bulan. /Tangkap layar Instagram.com/ @dinsosdkijakarta

Selain KLJ, jenis BLT lain yang bisa diterima warga DKI Jakarta jika lolos DTKS yaitu Kartu Penyandang Disabilitas Jakarta (KPDJ), Kartu Jakarta Pintar Plus (KJP Plus), Kartu Jakarta Mahasiswa Unggul (KJMU), hingga PKH, BPNT, dan PBI.

Cara Daftar DTKS

Pendaftaran DTKS untuk warga DKI Jakarta ini bisa dilakukan dengan dua cara, yaitu manual dan online.

Jika pendafatran dilakukan secara manual, maka dapat dilakukan dengan mambawa berkas KTP dan KK asli ke kelurahan.

Baca Juga: BLT Rp1,8 Juta per Orang Cair Desember, Ini 3 Golongan yang Bisa Dapat KLJ, KAJ, dan KPDJ Tahap 4 DKI Jakarta

Pendaftaran manual dapat dilakukan jika warga DKI Jakarta mengalami kendala saat melakukan pendaftaran online.

Sementara pendaftaran DTKS online bisa dilakukan dengan cara berikut:

  • Buka dtks.jakarta.go.id
  • Jika belum memiliki akun klik “Buat Akun Pendaftaran”
  • Jika sudah punya akun, klik “Silakan Login Disini”
  • Lanjutkan login pakai akun tersebut
  • Klik “Pendaftaran”
  • Isi data diri, anggota keluarga, dan informasi rumah tangga ke web dtks.jakarta.go.id
  • Klik “Kirim”

Syarat Daftar

Namun perlu diingat bahwa yang bisa jadi lolos DTKS DKI Jakarta yaitu warga dengan kriteria berikut ini:

  1. Warga DKI Jakarta, dibuktikan dengan KTP DKI Jakarta
  2. Tidak terdapat anggota rumah tangga yang menjadi pegawai tetap BUMN/PNS/TNI/POLRI/Anggota DPR/DPRD
  3. Rumah tangga tidak memiliki mobil
  4. Rumah tangga tidak memiliki lahan / lahan dan bangunan (dengan NJOP > Rp1 milyar)
  5. Sumber air utama yang digunakan rumah tangga untuk minum bukan air kemasan bermerk (tidak termasuk air isi ulang)
  6. Dinilai miskin oleh masyarakat setempat

Baca Juga: Besok Terakhir! Karyawan, Buruan Lakukan Ini Agar BSU Rp1 Juta Cair: Update Status Penerima BLT di Sini

Halaman:

Editor: Mufit Apriliani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x